Posted by sigit on January 15, 2009

BANJIR RENDAM 35 RIBU LEBIH HAKTAR LAHAN PERTANIAN

Tercatat dari laporan sementara lahan pertanian yang terandam banjir yakni di Kabupaten Sambas, Bengkayang, Kota Singkawang, Pontianak, Kubu Raya, Landak dan Kabupaten Melawi.

Menurut Kepala Dinas Pertanian Propinsi Kalimantan Barat Hazairin sebagian besar tanaman padi yang terendam berada di Kota Singkawang dan Kebupaten Sambas termasuk wilayah Timur Bengkayang.

Untuk sementara melalui Dinas terkait masing-masing Kabupaten - Kota pihaknya mendata kerugian petani, agar dapat ditangulangi setelah banjir selesai.

Kepala Dinas Pertanian Propinsi Kalimantan Barat Hazairin mengataka saat ini pemerintah propinsi Kalbar memiliki cadangan benih untuk 4 ribu hektar lahan pertanian.

Sementara untuk menambah kebutuhan petani yang lahannya puso, pemprop kalbar akan mengajukan bantuan benih ke pemerintah pusat, setelah mendapat angka pasti kerusakan lahan pertanian dari daerah masing-masing.

Selain benih padi, Pemerntah juga akan menyalurkan bantuan Pupuk dan tanaman palawija, khusus untuk membantu petani yang terkena musibah banjir tahun ini.//Jang Rangga_ RRI

Post a Comment


Comments are closed.