Posted by Sigit on July 17, 2009

PLENO KPU KUBURAYA BERAKHIR SUKSES

MENYUSUL BERAKHIRNYA REKAPITULASI PENGHITUNGAN SUARA PEMILIHAN PRESIDEN 8 JULI 2009, DI TINGKAT PANITIA PEMILIHAN KECAMATAN – PPK DI 9 KECAMATAN.

 

KEMARIN KPU KABUPATEN KUBU RAYA MENGAKHIRI TAHAPAN PEMILU PRESIDEN 2009 SEKALIGUS MENUTUP RANGKAIAN PANJANG PROSES DEMOKRASI DENGAN MENGGELAR RAPAT PLENO REKAPITULASI PENGHITUNGAN SUARA. DITEMUI SEUSAI RAPAT PLENO, KETUA KPU KABUPATEN KUBU RAYA IDRIS MAHERU MENYEBUTKAN, HASIL AKHIR PENGHITUNGAN PEROLEHAN SUARA 3 PASANGAN CAPRES, TIDAK JAUH BERBEDA DENGAN HASIL PENGHITUNGAN DARI SEJUMLAH LEMBAGA SURVEY MAUPUN PENGHITUNGAN CEPAT DI MEDIA ELEKTRONIK.

 

PASANGAN SBY – BUDIONO UNGGUL DENGAN PEROLEHAN 163 RIBU SUARA, MENYUSUL DI POSISI KEDUA PASANGAN MEGA – PRABOWO DENGAN 40 RIBU SUARA SEDANGKAN PASANGAN JK – WIRANTO DI TEMPAT KETIGA DENGAN PEROLEHAN 28 RIBU SUARA.  

 

TERKAIT PARTISIPASI MASYARAKAT MENGIKUTI AGENDA PEMILU PREDIDEN` KETUA KPU KABUPATEN KUBU RAYA IDRIS MAHERU MENYEBUTKAN TERJADI PENINGKATAN DIBANDINGKAN PEMILU LEGISLATIF LALU.

 

SELAIN SOSIALISASI YANG INTENSIF, PROSES PENDATAAN PEMILIH YANG DILAKUKAN PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH – PPDP DI LAPANGAN DINILAI EFEKTIF MENEKAN JUMLAH PEMILIH YANG TIDAK TERDAFTAR.

 

KENDATI DEMIKIAN` MASIH DITEMUKAN PEMILIH YANG MENGGUNAKAN KTP MAUPUN KARTU KELUARGA SEBAGAI KARTU IDENTITAS UNTUK MENCOBLOS. NAMUN JUMLAHNYA TIDAK SIGNIFIKAN DAN TIDAK BERPENGARUH TERHADAP KETERSEDIAAN SURAT SUARA DI TPS.(boyke sinurat_rri)